Bahaya Mengonsumsi Daging Kambing Bagi Kesehatan !! No.7 Patut Diwaspadai

Hewan kambing adalah salah satu hewan yang dagingnya banyak dimanfaatkan untuk berbagai olahan makanan. Meskipun ada banyak sekali manfaat yang bisa didapat, tapi jika kita mengonsumsi dalam jumlah berlebih, tentu itu bisa berakibat fatal bagi kesehatan tubuh kita.

Seperti yang kita tahu bahwa sumber lemak hewani dan juga protein memang bermanfaat bagi tubuh, adapun fungsi dari lemak sendiri sebagai sumber cadangan lemak tubuh. Oleh karena itu pengolahan daging kambing sendiri bisa di padu padankan dengan banyak cita rasa seperti sup kambing, gulai, rendang, sup buntut dan lain-lain. Hal ini yang menyebabkan seseorang lupa akan bahaya kesehatan yang mengintai ketika mengonsumsi olahan daging kambing karena cita rasa dan kelezatannya. Oleh sebab itu kita harus sadar akan bahaya mengonsumsi daging kambing secara berlebihan

 8 resiko bahaya mengonsumsi daging kambing secara berlebihan


bahaya mengonsumsi daging kambing secara berlebihan


  1. Gangguan pencernaan - Akibat lemak yang terdapat pada daging kambing tertimbun di lambung secara berlebihan, maka biasanya kita akan merasakan pada di dada atau heartburn. Hal ini tentu akan mengganggu proses pencernaan dalam tubuh kita.
  2. Penyakit gastroesphageal reflux diseasePenyakit yang satu ini identik dengan gaya hidup seseorang, apabila kita terlalu banyak mengonsumsi daging kambing dalam menu sehari-hari, maka tubuh kita akan rentan terhadap penyakit. Demikian ini bisa terjadi akibat asam lambung naik dan berbalik arah ke kerongkongan.
  3. Sakit pada ulu hati - Jika kita mengonsumsi daging kambing, maka kita biasanya sering merasa pusing, sakit pada ulu hati dan bahkan mulut akan terasa pahit. Hal ini karena adanya aliran balik dari lambung yang menuju ke kerongkongan.
  4. Penyakit jantung - Lemak yang terdapat pada daging kambing bisa memicu penimbunan lemak secara berlebihan hingga mengakibatkan penyempitan pembuluh darah. Jika ini terjadi maka aliran darah yang seharusnya mengalir ke otak terhalang oleh penyempitan pembuluh darah dan mengakibatkan penyakit jantung pada penderita.
  5. Kolesterol tinggi - Bahaya daging kambing selanjutnya yaitu kolesterol tinggi, sebab daging kambing memiliki kolesterol mencapai 39 mg pada setiap 100 gram daging yang kita konsumsi.
  6. Sembelit - Daging kambing adalah salah satu daging merah yang teksturnya tidak terlalu baik. Jadi diperlukan pengolahan yang sedikit lama. Apabila kita mengonsumsi berlebihan tentu bisa mengakibatkan rasa sembelit.
  7. Penyakit kardiovaskular dan berbagai penyakit lainnya - Kadar LDL pada daging kambing yang cukup besar memang tidak baik bagi kesehatan tubuh. Jadi jika lemak jenuh tadi terlalu banyak menumpuk pada sistem peredaran darah maka bisa memicu penyakit fatal seputar kardiovaskular dan bahkan bisa berujung pada kematian.
  8. Obesitas - Kadar lemak yang tinggi tentu menjadi penyebab utama obesitas bagi para pencinta olahan daging kambing. Oleh karena itu kita harus mengimbanginya dengan olahraga rutin setiap harinya.

Tips Menghilangkan Bau Mulut Yang Tak Sedap


Dalam menjalani aktivitas sehari-hari, tentunya kita akan saling berkomunikasi satu sama lain. Terlebih lagi jika kita memiliki pekerjaan yang mengharuskan kita bertatap muka dengan banyak orang setiap hari. Nah, apa jadinya jika kita memiliki masalah bau mulut yang tak sedap? tentunya semua orang akan merasa tidak nyaman dan bahkan bukan tidak mungkin kita akan di jauhi oleh lawan bicara.

Sebenarnya apa saja sih yang bisa menyebabkan bau mulut menjadi tidak sedap? Biasanya kebiasaan yang kita lakukan setiap hari memiliki peran besar yang bisa mempengaruhi bau mulut seseorang. Misalnya saja karena terlalu sering merokok, kurang minum air putih setiap hari hingga malas untuk menggosok gigi. Demikian ini sebaiknya aktivitas yang harus kita hindari.

Tips Menghilangkan Bau Mulut Yang Tak Sedap

Apa rahasia untuk menghilangkan bau mulut ? 

Bagi anda yang sedang memiliki masalah bau mulut, maka anda tidak perlu khawatir karena anda bisa menyimak beberapa tips berikut ini.

  • Rajin menggosok gigi
  • Minum banyak air putih (8 gelas sehari)
  • Berkumur menggunakan air garam setiap pagi hari
  • Mengonsumsi buah-buah segar yang mengandung banyak vitamin C
  • Minum teh hijau sebagai antioksidan alami yang bisa membunuh kuman dan zat pemicu bau mulut
  • Mengunyah permen karet agar mulut terus memproduksi air liur
  • Menghindari makanan yang berbau seperti petai, jengkol, durian dsb.
  • Berhenti merokok



Dengan membiasakan hidup sehat dan mencoba mengaplikasikan tips di atas, maka bau mulut yang selama ini mengganggu aktivitas anda bisa hilang. Nafas kembali segar dan mulut menjadi lebih sehat. Semoga bermanfaat.

Manfaat Kelopak Bunga Cantik Untuk Wajah Cantik

Bunga mawar yang selama ini identik sebagai lambang cinta ternyata tanpa kita ketahui memiliki manfaat yang sangat baik untuk wajah kita. Bahkan orang Romawi dan Yunani telah memanfaatkan kelopak dari bunga mawar untuk menjaga kelembaban kulit wajah sejak berabad-abad yang lalu.

Manfaat Kelopak Bunga Mawar Untuk Wajah 


Manfaat Kelopak Bunga Cantik Untuk Wajah Cantik


Seperti yang dilansir Indiatimes, kelopak dari bunga mawar ini memiliki banyak manfaat seperti berikut :

Sebagai toner alami

Adapun air kelopak dari bunga mawarmerupakan toner alami untuk kulit yang bisa kita manfaatkan. Jadi kita bisa menggunakan kapas dan mencelupkan pada air mawar, lalu menyekakan keseluruh area wajah dengan gerakan melingkar. Disamping itu air dari kelopak mawar juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas make-up yang bisa menghambat pori-pori wajah pemicu jerawat.

Manfaat  Bunga Cantik Untuk Wajah Cantik


Mengencangkan kulit

Dengan banyaknya aktivitas sehari-hari, kelembaban dari kulit wajah akan semakin berkurang sehingga wajah nampak kusam dan mudah keriput. Nah, kita bisa memanfaatkan kelopak mawar dengan tambahan gula untuk masker wajah.

Tabir surya alami

Kandungan vitamin C yang ada di dalamnya berguna dan berfungsi sebagai tabir surya alami untuk wajah kita. Caranya dengan mencampurkan gliserin, mentimun yang dihaluskan kemudian bisa langsung di aplikasikan pada wajah.

Menghilangkan dan mencegah lingkar hitam pada mata

Kita bisa merendam kapas pada air mawar dan kemudian dioleskan pada area sekitar mata secara rutin setiap malam menjelang tidur. Cara ini terbukti efektif untuk menghilangkan lingkar hitam pada mata.

Mengatasi jerawat

Memiliki sifat anti bakteri yang ada pada kelopak mawar bisa bermanfaat untuk memerangi jerawat dan menghilangkan iritasi pada wajah.

Itulah beberapa manfaat kelopak mawar yang bisa kita dapatkan untuk kecantikan wajah. Selamat mencoba !!

Manfaat tidur siang yang cukup selama bulan puasa

Tidur adalah ibadah, itulah yang sering kita dengar ketika menjalankan puasa di bulan Ramadhan. Nah, rasa mengantuk di siang hari tentunya merupakan hal yang wajar dialami apalagi bagi pekerja kantoran. Jadi meluangkan waktu sejenak untuk mengistirahatkan tubuh khususnya di bulan puasa memang sangat perlu karena banyak sekali manfaat yang akan kita dapatkan.

Seperti dilansir Mens Helath (3-7-2014), Apabila rasa kantuk tak tertahankan maka cukup dengan tidur selama 20 menit maka sudah bisa mengurangi rasa kantuk itu sendiri dan juga mengurangi tingkat kelelahan maupun memiliki segudang manfaat lainnya.

Berapa lama sebaiknya waktu untuk tidur siang di bulan Ramadhan ?

Waktu yang pas untuk tidur siang adalah selama 25 menit. Jadi apabila kita terlalu lama tidur siang juga bisa membuat tubuh kita terasa tidak enak dan pegal-pegal.

Manfaat tidur siang yang cukup selama bulan puasa
Manfaat Tidur Siang

Lantas apa saja manfaat tidur siang hari ?


Tidur siang seperti yang kita tahu berguna untuk mengistirahatkan sejenak tubuh kita dan juga memiliki manfaat sebagai berikut :

  • Meningkatkan daya ingat

Dengan tidur siang yang cukup, tubuh akan lebih mudah dalam merespon sesuatu yang terjadi disekitarnya maupun dalam menyerap informasi. Hal ini telah dibuktikan lewat studi yang dilakukan di Northwestern University. Bahkan dalam penelitian lain menambahkan bahwa tidur selama 20 menit berfungsi untuk mengolah data yang diterima oleh otak kita dan siap untuk kembali menerima informasi baru untuk di ingatnya.

  • Mengurangi stres

 Meskipun sebentar, tidur siang bisa membuat tubuh kita terasa lebih rileks sehingga bisa mengurangi stres. Hal ini bisa kita rasakan secara langsung usai tidur siang. Selain itu otak kita juga bisa lebih fresh dalam melanjutkan aktivitas harian.

  • Menurunkan berat bada

Apa iya? Seorang penulis "The Sleep Doctor Diet" mengungkapkan bahwa dengan tidur siang secara konsisten maka itu bisa berdampak baik terhadap hormon ghrelin dan leptin dalam bekerja. Jadi hormon leptin bertugas dalam menginformasikan saat sudah kenyang dan hormon ghrelin akan memberi kode ketika merasa lapar. Apabila kedua hormon tersebut bekerja secara seimbang maka ini bisa mengontrol pola makan kita.

Itulah beberapa manfaat jika kita meluangkan waktu untuk menyempatkan tidur siang khususnya selama bulan puasa. 

Cara mengobati bibir pecah-pecah secara alami dan mudah

Bibir kering dan pecah-pecah merupakan salah satu indikator apabila tubuh kita mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan. Nah, apabila hal ini terjadi maka upaya mudah untuk mengatasinya adalah dengan mengonsumsi cukup air yang mengandung elektrolit setiap harinya. Akan tetapi untuk masalah bibir pecah-pecah sendiri bisa disebabkan oleh beberapa faktor dan tentunya juga bisa kita atasi dengan mudah apabila kita sudah tahu caranya.

Beberapa faktor penyebab bibir kering dan pecah-pecah adalah :

  • Akibat polusi udara dan debu.
  • Kebiasaan terlalu sering menjiat bibir.
  • Mengonsumsi makanan yang terlalu asin dan asam.
  • Perubahan suhu.
  • Kebiasaan buruk seperti merokok, minum alkohol dan minum kopi.
  • Alergi terhadap kosmetik.
  • Kekurangan cairan tubuh.
  • Kurangnya asupan sayur dan buah-buahan.


Jadi bagi anda yang mengalami bibir kering dan pecah-pecah, sebenarnya anda tidak perlu khawatir sebab penanganannya cukup mudah cukup dengan obat-obatan tradisional seperti berikut ini.

Cara mengobati bibir kering dan pecah-pecah secara tradisional

Menggunakan gula - Jadi campurkan gula dengan 1 sdt madu, kemudian aduk sampai tercampur merata. Nah, adonan tersebut nantinya kita gunakan untuk mengolesi bibir pecah-pecah dan biarkan selama 5 menit agar menyerap sempurna.

cara mengobati bibir pecah-pecah secara alami


Menggunakan madu - Madu memang terkenal dengan manfaatnya yang sangat melimpah, madu bisa dimanfaatkan untuk apapun termasuk untuk mengatasi bibir pecah-pecah. Jadi jika anda mengalami bibir pecah-pecah akibat kekurangan mineral dan vitamin. anda bisa memanfaatkan madu dengan cara mengoleskannya ke bagian bibit yang kering tersebut.

Menggunakan mentimun - Buah yang kaya akan mineral ini selain bisa digunakan sebagai masker alami juga bisa membantu menyembuhkan bibir pecah-pecah. Adapun caranya dengan menggosokkan irisan mentimun pada bibir, lalu biarkan selama 20 menit untuk kemudian dibilas.

Kelopak bunga mawar - Memang masih jarang yang mengetahui manfaat dari kelopak bunga mawar. Namun yang pasti kelopak bunga mawar memiliki khasiat untuk melembabkan bibir yang kering dan pecah-pecah. Jadi caranya dengan merendam kelopak mawar ke dalam susu, lalu dihaluskan layaknya kita membuat adonan pasta. Kemudian ramuan tersebut kita oleskan pada bibir secara rutin sebelum tidur.

Menggunakan minyak jarak - memanfaatkannya kita langsung saja mengoleskan minyaknya pada bibir secara teratur dua kali sehari. Selain itu kita juga bisa mencampurkannya dengan gliserin dan perasan air lemon agar lebih maksimal hasilnya.


Itulah beberapa cara mengatasi bibir pecah-pecah yang bisa kita lakukan sendiri di rumah secara mudah dan alami. Namun kembali lagi bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati, jadi upayakan untuk selalu hidup sehat dan penuhi asupan cairan dalam tubuh setiap harinya.

Cara Mengatasi Cantengan Pada Jempol Kaki

Apakah anda sedang memiliki masalah cantengan pada jempol kaki ? memang rasa yang dihasilkan terasa amat sakit dan terutama sangatlah tidak nyaman setiap kali digunakan untuk berjalan. Pada dasarnya cantengan bisa terjadi akibat adanya kuku kita yang menusuk ke dalam daging sehingga mengakibatkan infeksi, bisa juga akibat kuku kita yang terlalu kotor. Nah ada beberapa cara untuk mengatasi cantengan pada jempol kaki yang bisa anda coba.

Cara Mengobati kuku yang cantengan


cara mengobati cantengan pada jempol kaki


Cara pertama
Anda bisa menggunakan beberapa bahan berikut ini
  • Daun pacar jawa (pacar kuku)
  • Satu sdt perasan jeruk nipis
  • Gula merah secukupnya

Kemudian kita cuci bersih semua bahan dan dihaluskan bersama tambahan perasan jeruk nipis. Lalu tempelkan atau kompres ke bagian yang sakit akibat cantengan. Yang terakhir balutkan semua bahan tersebut dengan kain kasa selama kurang lebih 3 jam.


Cara kedua
Bisa juga dengan menggunakan batang dan daun tempuh wiyang serta gula pasir secukupnya. Jadi tempuh wiyang tadi kita haluskan terlebih dahulu lalu kita tempelkan ke bagian kuku yang cantengan. Kemudian kita balut agar bisa meresap.

Cara ketiga
Cara berikutnya yaitu dengan memanfaatkan herba pacar air secukupnya, kemudian kita cuci bersih dan kita haluskan. Nah, bahan tersebut bisa kita tempelkan ke jempol kaki yang cantengan, lalu kita bungkus dengan kain kasa.

Cara keempat
Cara yang satu ini lebih simpel, Jadi kita tinggal perban bagian yang cantengan dengan parutan jahe yang sudah dicampur dengan minyak kelapa yang masih hangat setelah di panggang. Gantilah perban tersebut secara rutin tiap pagi dan sore hingga sembuh.

Cara kelima
Menggunakan 3 siung bawang merah yang sudah halus, lalu kita tambahkan 1 sdm minyak kelapa dan kita balutkan menggunakan daun pisang. Lalukan cara ini 2-3 kali sehari secara rutin.


Jadi sakit cantengan pada kaki memang sangat mengganggu aktivitas kita, namun apabila segera kita tangani maka sakit tersebut juga bisa sembuh lebih cepat secara alami. Oleh karena itu sudah seharusnya kita menjaga kesehatan dan kebersihan kaki terutama pada kuku kaki kita agar terhindar dari masalah seperti halnya cantengan.

Minyak Bunga Canola, Penurun Kolesterol Yang Baik

Khasiat bunga canola memang belum banyak diketahui oleh semua orang, padahal bunga yang satu ini bisa diolah untuk diambil minyaknya. Adapun minyak alami dari olahan bunga canola dipercaya sangat efektif untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Berbeda apabila kita membeli jenis minyak goreng biasa, tentunya kita harus memperhatikan mengenai asam lemak jenuh yang terkandung di dalamnya. Mengapa demikian? sebab hal tersebut sangat erat kaitannya dengan kolesterol jahat.

Khasiat minyak dari biji Canola
 

Khasiat Minyak Biji Canola


Jadi apabila anda mencari jenis minyak goreng yang mempunyai kandungan asam lemak jenuh yang rendah, maka anda bisa memilih minyak dari biji Canola ini. Karena presentasi kandungan lemak jenuh di dalamnya hanya sekitar 6% saja. Demikian ini berbeda jika kita menggunakan minyak goreng dari kelapa yang mana asam lemak di dalamnya bisa menyentuh angka 92%. Itulah mengapa bunga yang tumbuh subur di wialyah Kanada Barat ini sangat baik untuk diolah dan dijadikan minyak non-kolesterol. Selain itu jika kita menilik kandungan di dalamnya, minyak biji Canola juga kaya akan vitamin E yang bermanfaat sebagai antioksidan alami dan juga mengandung Omega 3 & 6 yang pastinya sangat menyehatkan untuk dikonsumsi.


Apabila kita memanfaatkan minyak goreng dari biji canola ini, maka kita dan sekeluarga bisa terhindar dari serangan kolesterol jahat yang pastinya berbahaya bagi tubuh. Jadi mulai sekarang sudah sepatutnya kita sadar akan kesehatan kita sekaligus berani untuk memutuskan hidup sehat dan mengawalinya dengan beralih ke minyak dari biji bunga canola.

Tips Meluruskan Rambut Alami Tanpa Merusak Rambut

Meluruskan rambut secara alami - Sebagai mahkota tubuh, memang sudah seharusnya kita memperhatikan kesehatan rambut. Tapi bagaimana dengan jenis rambut keriting atau berombak? tentu itu sudah menjadi jenis rambut tersendiri. Meskipun untuk sekarang ini banyak orang ingin meluruskan rambutnya supaya terlihat lebih cantik. Adapun cara yang biasa digunakan adalah dengan melakukan pelurusan rambut ke salon kecantikan yang mana menggunakan alat pelurus rambut sehingga dengan panas yang dihasilkan bisa membuat rambut menjadi lurus. Namun apakah cara demikian tersebut tidak akan merusak rambut?
tips meluruskan rambut alami tanpa merusak rambut

Nah, pada dasarnya bila kita meluruskan rambut dengan cara non-alami tentu ada efek samping yang dihasilkan, apalagi jika ditambah dengan penggunaan bahan-bahan kimia untuk membantu pelurusan rambut. Tapi bagi anda yang khawatir dengan hal tersebut, maka anda bisa mencoba cara yang satu ini. Cara meluruskan rambut alami tanpa merusak rambut, selain bisa meluruskan rambut, bahan yang digunakan juga bahan alami dan mudah di dapatkan.

Tips meluruskan rambut secara alami


  • Menggunakan pepaya dan pisang - Jadi dua buah ini bisa kita dapatkan dengan mudah serta harganya pun sangat terjangkau. Kita bisa memanfaatkannya dengan cara membuang kulit buah, kemudian daging buahnya kita haluskan dan kita tambahkan 2 sendok madu asli. Nah, ramuan ini nantinya kita oleskan pada rambut sampai mengering dengan sendirinya. Jika sudah mengering, anda bisa membilasnya dengan shampo dan air dingin. Untuk hasil yang maksimal, anda sebaiknya melakukan cara ini rutin dua kali seminggu.
  • Menggunakan jeruk nipis dan kelapa - Sebenarnya kita juga bisa memanfaatkan dua buah ini untuk meluruskan rambut kita. Jadi, dari buah kelapa kita ambil santannya dan selanjutnya kita campurkan dengan perasan air jeruk nipis. Adapun kedua bahan kita aduk merata dan kita simpan bahan tersebut di lemari pendingin hingga menjadi krim. Nah, krim itulah yang nantinya akan kita gunakan dan kita oleskan ke rambut kepala sampai ke dasarnya secara merata, kemudian kita bungkus dengan handuk. Diamkan selama 1 jam agar menyerap sempurna dan bilas hingga bersih. Agar hasil yang di dapat lebih optimal, sebaiknya cara tersebut dilakukan 3 kali seminggu.

Selain mudah dalam mengaplikasikannya, Cara meluruskan rambut alami menggunakan bahan alami ini pastinya tidak akan merusak rambut kita. Jadi rambut kita bisa tetap sehat dan nampak lebih lurus alami. 

Cara menghilangkan bekas luka knalpot secara alami

Pernahkan diantara para pembaca kakinya melepuh akibat terkena panas knalpot? Saya rasa hampir semua orang pernah mengalaminya. Karena hal ini tidak hanya dialami oleh orang yang baru bisa mengendarai motor saja melainkan yang sudah ahli sekalipun masih kerap kali tanpa sengaja menyenggol knalpot yang panas. Banyak orang yang terkena knalpot mengeluhkan bekas luka yang berwarna merah agak kehitaman susah sekali hilang. Mungkin bagi cowok tidak terlalu memperdulikan hal ini, namun bagi cewek tentu berbeda karena akan mengurangi rasa percaya dirinya.

cara menghilangkan bekas kenalpot alami


Namun anda tidak perlu khawatir akan hal ini, sebab kita bisa menyamarkan dan bahkan menghilangkan bekas luka knalpot menggunakan bahan-bahan alami. Bagaimana caranya? simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Tips menghilangkan luka bekas knalpot

  • Minyak zaitun - kita bisa mengoleskan minyak zaitun secara rutin tiap pagi dan sore hari pada luka bekas knalpot. Hal ini berguna untuk mengangkat sel kulit mati serta merangsang hadirnya sel kulit yang baru.
  • Tomat - Jadi cara menggunakannya, kita oleskan tomat yang telah dibelah menjadi dua pada bekas luka. Adapun kandungan vitamin C dan juga lyciopane pada tomat bisa membantu mencerahkan kulit yang gelap. Lakukan ini 3-4 kali seminggu untuk hasil maksimal.
  • Bawang putih - Kita potong bawang putih, lalu kita usap-usapkan pada bekas luka hingga cairan pada bawangnya keluar. Hal ini bisa membantu menyamarkan bekas luka hitam knalpot.
  • Teh basi - Untuk bahan yang satu ini sebaiknya digunakan tidak lama setelah kita terkena knalpot. Adapun caranya dengan menyeka bagian luka dengan teh basi tersebut.
  • Rendaman beras - Jadi rendaman beras juga bisa kita manfaatkan untuk menyamarkan bekas knalpot. Kita cukup merendam beras 0.5 ons kurang lebih selama 15 menit, Kemudian kita angkat dan kita tumbuk bersama kencur. Nah, setelah halus, barulah kita gunakan dan oleskan pada luka knalpot.


Itulah cara menghilangkan bekas luka akibat knalpot yang bisa kita aplikasikan dengan mudah setiap hari, dengan begitu lambat laun bekas luka akan memudar dan kulit bisa kembali seperti semula. Selamat mencoba !!

Cara Mengobati Nyeri Otot Dan Pegal Linu Secara Alami

Nyeri otot dan pegal linu adalah sebuah kondisi dimana adanya ketegangan yang dirasakan serta semakin menurunnya fleksibilitas pada persendian. Adapun rasa yang dihasilkan yaitu terasa kaku dan membuat badan kita menjadi tidak fit. Kondisi yang demikian ini untuk proses penyembuhannya tentu dibutuhkan waktu untuk istirahat yang cukup .

tips mengatasi pegal linu dan nyeri otot.


Pengobatan alternatif untuk penyakit yang bisa menyerang siapa saja ini biasanya bisa dilakukan dengan cara melakukan pemijatan atau urut kepada terapis pijat dengan menggunakan minyak tertentu untuk mengurangi rasa nyeri yang dihasilkan. Akan tetapi jika anda tidak menginginkan pengobatan dengan cara pemijatan, maka anda bisa melakukan pengobatan sendiri menggunakan bahan dan cara seperti berikut ini untuk mengatasi pegal linu dan nyeri otot.

Beberapa Cara Mengatasi Nyeri Otot Dan Pegal Linu :


  • Menggunakan bawang putih - Jenis rempah yang satu ini mempunyai kandungan anti peradangan yang berguna untuk mengatasi arthritis dan juga rematik. Adapun caranya mengoleskan bawang putih yang ditumbuk halus pada bagian yang terasa nyeri dan pegal.
  • Mengompres dengan es - Meskipun pada awal pengompresan akan terasa dingin dan beku, akan tetapi cara ini efektif untuk mengatasi bengkak dan rasa nyeri.
  • Minyak cengkeh - Sebelum menggunakan minyak ini sebaiknya dipanaskan terlebih dahulu, kemudian barulah dioleskan ke bagian tubuh yang terasa nyeri sembari di urut.
  • Menggunakan garam Inggris - Kita bisa juga merendam kaki kita pada air panas yang sudah diberikan garam inggris. Sebab garam tersebut sangat kaya akan magnesium yang mudah terserap dalam kulit, sehingga efeknya cepat dirasakan untuk mengurangi rasa pegal-pegal.
  • Daun rosemary - Jadi daun rosemary mengandung empat anti peradangan yang bisa mempercepat proses penyembuhan. Adapun cara penggunaannya campurkan daun ini dengan air mendidih, kemudian gunakan airnya untuk merendam dan mencuci kaki.
  • Lakukan peregangan - Kita bisa mengatasi kaki pegal-pegal dengan melakukan peregangan setiap hari. Jadi peregangan ini bisa kita lakukan selama 15 menit.


Nah, bagi anda yang mengalami masalah nyeri otot dan pegal linu yang sangat menyiksa, maka anda bisa mencoba melakukan cara alami seperti di atas.